Kekurangan Xiaomi Note 5 Dibandingkan Asus Zenfone Max Pro M1

By Talia East on 27 April 2018

Kekurangan Xiaomi Note 5 Dibandingkan Asus Zenfone Max Pro M1 - Bulan ini memang menjadi bulan yang terbilang seru, karena kedua merk smartphone terkenal sama-sama merilis produk terbaru mereka. Dan secara kebetulan atau tidak, produk dari masing-masing vendor memiliki spesifikasi yang hampir sama dan bisa di sejajarkan.

 

Dan disinipun kontroveri nya terjadi. Konsumen akan mulai membanding-bandingkan kedua produk ini dan memilih lebih baik meminang Xiaomi Note 5 atau Asus Zenfone Max Pro M1.

 

Nah mari kita dibandingkan bersama-sama antara ponsel canggih ini.

 

Perbandingan Xiaomi Note 5 VS Asus Zenfone Max Pro M1


 

1. Layar







  • Xiaomi Note 5 = 5,99 inci Full HD+ dengan aspek rasio 18:9 inci dan resolusi 2.160 x 1.080 piksel.

  • Asus Zenfone Max Pro M1 = 6 inci dengan aspek rasio 18:9. Layar smartphone ini full HD+ dengan resolusi 2.160 x 1.080 piksel.


 

2. Prosesor







  • Xiaomi Note 5 = Snapdragon 636. Hasil benchmark 116.614 poin

  • Asus Zenfone Max Pro M1 = Snapdragon. Hasil benchmark 116.618 poin


Baca juga : Kehebatan Snapdragon 636

 

3. RAM dan Penyimpanan Internal







  • Xiaomi Note 5 = 3GB dan memori internal 32GB serta RAM 4GB dan memori internal 64B.

  • Asus Zenfone Max Pro M1 = 3GB dengan memori internal 32GB. Selanjutnya ada pilihan RAM 4GB dengan memori internal 64GB.


 

4. Kamera







  • Xiaomi Note 5 = 12MP dan 5MP (kamera sekunder). Untuk kamera 12MP disokong sensor 1,4 micron piksel dan aperture f/1.9, sedangkan kamera 5MP dengan 1,12 micron piksel dan f/2.0. Sementara, kamera depan untuk Redmi Note 5 beresolusi 13MP. Kamera belakang dan depan Redmi Note 5 juga dilengkapi teknologi Artificial Intelligence (AI) alias kecerdasan buatan. Salah satu fitur kamera depan dan belakang yang menjadi unggulan adalah Beauty 4.0.

  • Asus Zenfone Max Pro M1 = Untuk RAM 3GB dan 4GB smartphone ini punya kamera 13MP dan 5MP (kamera kedua). Sementara untuk RAM 6GB punya kamera utama 16MP dan 5MP (kamera sekunder). Selanjutnya, kamera depan Asus ZenFone Max Pro M1 memiliki resolusi 8MP dengan dukungan portrait atau layar belakang bokeh.


 

5. Baterai







  • Xiaomi Note 5 = 4.000mAh

  • Asus Zenfone Max Pro M1 = 5.000mAh


 

6. Harga







  • Xiaomi Note 5 = Rp 2,499 juta untuk RAM 3GB dan Rp 2,999 juta untuk RAM 4GB.

  • Asus Zenfone Max Pro M1 = Rp 2,399 juta (RAM 3GB), sementara untuk RAM 4GB dijual Rp 2,799 jutaan. Lain lagi dengan pilihan RAM 6GB yang dibanderol Rp 3,299 jutaan.


 

Bagi saya pribadi setelah mengetahui spesifikasi dari kedua smartphone tersebut. Saya sendiri lebih memilih Asus Zenfone Max Pro M1, karena spesifikasi yang ditawarkan sangat cocok buat aktifitas saya dan harganya pun lebih murah sedikit.

 

Kalo untuk sobat mungkin berbeda dengan pendapat saya. Itu tergantung keperluan sobat memakai smartphone ini. Kalo sobat lebih memilih yang mana? kasih tau di komentar ya :D

{ 0 komentar to : Kekurangan Xiaomi Note 5 Dibandingkan Asus Zenfone Max Pro M1 | Skip to Comment }

Posting Komentar

 
Copyright © 2021 Golkian Blog - All Rights Reserved
Support by APY BLOG